Jumat, 11 Januari 2013

Wawel.. Krakow #4

Kastil Wawel adalah bagian Krakow yang wajib dikunjungi, benteng tertutup yang menghadap sungai Vistula, melindungi istana dan katedral.

Seperti sebagian besar kastil di Eropa Timur, Kastil Wawel awalnya diidentifikasi sebagai lokasi strategis, dekat sungai sebagai penunjang hidup serta berada di atas bukit sehingga memungkinkan melihat penyusup di bawah bukit. Juga seperti benteng-benteng lain di Polandia, kastil Wawel terdiri atas beberapa bangunan dari era yang berbeda, struktur asli telah diganti dengan struktur dekoratif yang lebih permanen. Bukti arkeologi menunjukkan bahwa bukit Wawel telah digunakan sebagai permukiman sejak abad ke-7 selanjutnya menjadi markas raja dan bangsawan Polandia.


Pertama, kita harus naik ke bukit Wawel, kemudian melihat ke sungai Vistula dari atas, cantik. Kita memasuki pekarangan kastil melalui sebuah gerbang. Di pekarangan inilah penampakan istana Wawel sangat sempurna. Masuk ke ruang utama istana, ada beberapa ruang lagi yang dijadikan museum, dengan interior, perabot, koleksi porselen, dan lukisan asli.


di pekarangan bukit Wawel

Untuk masuk ke museum-museum itu harus membeli tiket di loket utama yang jumlahnya terbatas. Tiket gratis pada hari tertentu pun tetap harus mengikuti antrian dan jumlahnya dibatasi. Ada beberapa museum, dengan jumlah dan harga tiket berbeda. Jam masuk museum juga diatur, dicantumkan di tiket. Kami membeli tiket jam 12, baru boleh masuk museum jam 14. Maka, sebaiknya membeli tiket pagi hari supaya masih bebas memilih mau ke museum mana, apalagi pada musim panas biasanya kastil Wawel penuuuh sesak, dan jangan datang hari minggu karena museum tutup. Kami masuk ke Crown Treasury and Armoury, koleksi priceless peralatan makan, perhiasan, mahkota, jubah raja, pedang, senapan, baju zirah. Berasa nonton film Troy. Pokoknya harus koprol sambil bilang woooww. Museum lain adalah State Rooms, Royal Private Apartements, Oriental Art, The Lost Wawel, dan pada bulan April-Oktober ada Dragon's Den, Sandomierska Tower, serta Wawel Hill. Silakan dipilih, Kaka.

Katedral Wawel adalah bagian lain yang harus juga dikunjungi, terlebih gratis. Disambut dengan penjaga-penjanga yang berjubah hitam seperti di Hogwarts, ruangan katedral bernuansa sangat sakral. Katedral ini adalah tempat penobatan dan situs pemakaman raja-raja Polandia. Dekorasinya kaya sekali, didedikasikan untuk para raja di masa lalu berupa karya seni yang rumit dan relik.

Kesimpulan: mengunjungi Krakow is a must.


"De Hilmi mau difoto?" / "maoo"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar