Selasa, 04 Oktober 2016

Perpustakaan di Pulau Nami

Siapa tahu Pulau Nami? Tempat wisata ini sangat terkenal di Korea Selatan, termasuk bagi turis Indonesia. Pulau dengan taman dan pepohonan yang indah. Namun kadang terlalu ramai, penuh pengunjung, menjadi sedikit melelahkan terutama bagi introvert seperti saya. Maka, masuklah ke Picture Book Libary, suasananya berbeda!

Banyak tempat wisata serta museum di Korea memang memiliki bagian khusus untuk anak-anak dan memiliki perpustakaan juga. Di Museum Nasional Chuncheon misalnya, ada museum anak dan perpustakaan buku bergambar. Bahkan di taman-taman kota terdapat lemari kecil mirip kotak pos berisi sejumlah buku yang bebas dibaca. Namun, perpustakaan begini biasanya tidak ada fasilitas peminjaman. Buku-buku hanya boleh dibaca di tempat.

Perpustakaan di Pulau Nami relatif sepi --mungkin kebanyakan turis datang dari jauh tidak berminat ke perpustakaan, toh di dekat rumahnya pun ada. Saya takjub pada rak-rak setinggi atap memajang sampul buku berilustrasi warna-warni. Interior nyaman dan menyenangkan; tangga perosotan, kursi dari majalah bekas, dan seluruh area lesehan khas Korea cocok untuk istirahat sejenak setelah capek berkeliling. Di sekitar perpustakaan pun fasilitasnya lengkap: cafe, toilet, dan mushola (jarang kan ada mushola di negara mayoritas bukan muslim).


Namanya Picture Book Library, meski kebanyakan koleksi adalah buku berbahasa Korea tetapi masih bisa ditebak isi bukunya karena sebagian besarnya berupa gambar. Percayalah, setiap gambar pada buku-buku anak bertulisan hangeul itu semuanya cantiikk, secantik karakter-karakter di serial animasi Korea, secantik Song Hye Kyo di Descendants of the Sun *eh.

Lantai dua merupakan International Picture Book. Satu kotak di rak bukunya mewakili satu negara. Ada beberapa buku dari Indonesia juga. Seru sekali membuka bermacam buku dengan bermacam bentuk tulisan, bermacam bahasa, bermacam budaya, bermacam cerita. Walau kita hanya bisa menebak berdasarkan ilustrasinya. Semoga menginspirasi untuk belajar bahasa, bereksplorasi, dan menuntut ilmu sampai ke seluruh penjuru bumi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar